[Medan | 28 Juli 2025] Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyatakan keyakinannya bahwa The Federal Reserve (The Fed) akan segera menurunkan suku bunga. Optimisme ini muncul setelah pertemuannya dengan Ketua The Fed Jerome Powell pada Kamis (24/7/2025).
“Kami melakukan pertemuan yang sangat baik tentang suku bunga. Powell mengatakan kepada saya dengan sangat yakin bahwa kondisi negara ini baik. Saya menangkapnya sebagai sinyal bahwa ia akan mulai merekomendasikan penurunan suku bunga,” ujar Trump, dikutip dari CNBC Internasional.
Pertemuan ini menjadi sorotan karena selama beberapa bulan terakhir hubungan Trump dan Powell dikenal tegang. Namun, kali ini suasananya disebut lebih akomodatif. The Fed bahkan mengeluarkan pernyataan resmi yang menyebut kunjungan presiden sebagai “kehormatan”.
Meskipun begitu, tekanan dari Gedung Putih masih terasa. Direktur Anggaran Gedung Putih, Russell Vought, mendesak peninjauan menyeluruh terhadap The Fed, termasuk kebijakan suku bunga tinggi yang dianggap menekan perekonomian serta proyek renovasi gedung.
Komentar Trump menambah ekspektasi pasar bahwa pemangkasan suku bunga oleh The Fed akan segera terjadi, di tengah dorongan pemerintah untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, khususnya di sektor properti.